Lagu-lagu Yang Bikin Merinding
Yang udah baca artikel ini mau ga mau harus download lagunya ya!!!!!! Engga ketang boong.
Langsung menuju topik, bismillah dulu jangan lupa.
Konon lagu-lagu berikut dapat memberikan sugesti yang bermacam-macam, mulai dari depresi hingga bunuh diri. Tetapi hal tersebut hanya sebatas rumor dan tidak terbukti kebenarannya. Beberapa lagu juga hanya memiliki kesan horor tanpa pesan apapun. Meski begitu mendengarkan lagu-lagu ini memang butuh keberanian lebih. Anda penasaran? Silahkan mencoba!
1. Reverse - Karl Mayer
Biasanya tawanan akan ditempatkan di sebuah ruangan sempit yang gelap. Lalu sang tahanan diperdengarkan lagu ini selama lebih dari dua jam. Lalu ia menjadi depresi berat dan sangat stres. Keadaan ini yang kemudian dimanfaatkan untuk menguak semua informasi dan rahasia musuh.
2. Glommy Sunday - Rezso Seress
3. Requiem For A Tower - Client Mansell
Jika didengarkan secara khidmat, lagu ini akan membawa sang pendengar berada di suatu alam yang luas dan seakan-akan tengah berhadapan dengan kematian. Kuncinya adalah mendengarkan lagu ini dengan perangkat earphone dan kencangkan volumenya. Anda boleh sepakat, boleh juga tidak.
4. Sarasvati - Story Of Peter
Yang keempat ini datang dari musisi lokal. Dia adalah Risa Saraswati yang biasa dikenal dengan Sarasvati. Di lagu Story Of Peter ini ia menceritakan kisahnya berteman dengan makhluk halus sejak kecil.
Intro lagu ini dibuka dengan dentingan nada khas sunda yang menyeramkan. Nada tersebut juga pernah dimainkan oleh hantu lewat piano di film TUSUK JELANGKUNG. Keseluruhan lagu milik Risa ini cukup untuk membuat bulu kuduk merinding. Tapi setidaknya ;lagu ini lebih enak didengar pemirsah.
5. Lingsir Wengi
Kerap dijadikan soundtrack film horor semakin menambah aura mistis lagu ini. Lengkingan suara sinden membuat bulu kuduk merinding. Terlepas dari benar atau tidaknya mitos tersebut, menyetel lagu ini malam-malam sangat tidak dianjurkan.